Cari Blog Ini

Rabu, 04 Agustus 2010

Obat Leukemia Akhirnya Di Temukan

Obat leukemia akhirnya di temukan

Summary:TeguhCenter

Hasil percobaan
peneliti di laboratoium membuahkan hasil. Kerjasama peneliti Inggris dan Italia
berhasil menemukan obat pembunuh sel kanker berbahaya penyebab penyakit Chronic
Lymphocytic Leukaemia (CLL).


Obat yang disebut dengan PBOX-15 itu bahkan bisa membunuh
sel kanker pada orang dewasa dengan tingkat kesehatan yang sudah sangat buruk.
Peneliti dari Trinity College Dublin bekerjasama dengan peneliti dari
University of Siena, Italia mengatakan bahwa penemuannya menunjukkan hasil yang
signifikan pada tahap awal.


"Kita masih dalam tahap awal. kita akan terus
mengembangkan obat ini untuk mengetahui ada efek samping atau tidak. Kita ingin
memberikan harapan hidup pada pasien kanker leukemia," ujar Professor Mark
Lawler, dari TCD's School of Medicine seperti dikutip dari Dailymail, Rabu
(4/11/2009).


Di Inggris, tiap tahunnya terdapat 3.700 pasien CLL yang
berhasil didiagnosa. Penyakit ini berkembang dengan cukup lambat, bisa
berbulan-bulan hingga tahunan. Namun sangat sedikit obat yang efektif bisa menyembuhkan
pasien. Bahkan kebanyakan pasien bertambah buruk kondisinya.


Dalam studi terbarunya ini yang dipublikasikan dalam Journal
Cancer Research, diketahui bahwa obat PBOX-15 bekerja dengan cara mengganggu
struktur sel-sel kanker dan membunuhnya. Bahkan obat ini dapat membunuh sel
kanker yang sudah kebal terhadap kemoterapi.


Professor Lawler mencobakan obat hasil temuannya pada 55
pasien dan hasilnya memang lebih efektif dibanding obat fludarabine, yang biasa
digunakan untuk menangani penyakit ini.



"Obatini punya potensi yang sangat besar
untuk membantu para penderita leukemia. Namun perlu menunggu waktu dua sampai
tiga tahun lagi hingga obat ini benar-benar sempurna teruji secara
klinis," ujar Lawler


Obat leukemia akhirnya di temukan Originally published in bowo: http://bowo_1987.twitter.com/medicine-and-health/1944675-obat-leukemia-akhirnya-di-temukan/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar